Letycia Moreen atau yang lebih akrab disapa Moreen adalah salah satu member trainee JKT48 dari generasi 12. Idol grup terbesar di Indonesia ini memang sudah punya banyak sekali anak – anak muda dengan talenta yang luar biasa untuk menjadi idola.
Hingga saat ini, JKT48 telah memiliki banyak sekali member inti dan juga trainee dengan pesona diri yang khas masing – masing dan memukau, seperti salah satunya Moreen dari generasi 12 yang berusia masih sangat belia.
Kini, ia menjadi salah satu member trainne termuda di JKT48. Moreen lahir pada tahun 2010, jadi saat ini ia baru akan berusia 14 tahun. Meskipun masih sangat muda, namun ia benar – benar sudah menunjukkan keseriusannya menjadi member trainne JKT48.
Hingga saat ini, ada banyak sekali fans JKT48 yang selalu mendukungnya agar lebih semangat lagi menjadi seorang idol terkenal dengan talenta yang begitu luar biasa. Yuk, kita kenali Moreen JKT lebih dalam lagi dengan menyimak profil, biodata, hobi, hingga fakta – fakta menarik tentang dirinya di bawah ini!
1. Profil
Pemilik nama lengkap Letycia Moreen Praditya ini lahir di Jakarta pada tanggal 7 Juni 2010, maka berarti tahun 2024 ini sudah berusia 14 tahun. Moreen adalah satu member trainne JKT48 generasi 12 yang sudah aktif sejak 18 November 2023 lalu.
Sama seperti member JKT48 yang lain, ia juga punya Jikoshoukai atau salam perkenalan ciri khas dirinya, yakni “Sweet as bubble gum, graceful as a princess. Siapakah itu? One and only, Moreen!”.
Alasan Moreen bergabung dengan JKT48 adalah karena ia ingin belajar sekaligus mengetahui lebih banyak lagi tentang dunia entertainment. Sampai sekarang, ia juga mengaku merasa sangat menikmati menjalani kegiatan sebagai member trainne di JKT48.
2. Hobi
Saat sedang memiliki banyak waktu luang, Moreen biasanya akan memanfaatkannya untuk menonton atau menggambar. Menurutnya, kedua aktivitas tersebut bisa membantu ia menghilangkan rasa bosan. Selain itu, Moreen juga suka merakit lego.
3. Biodata
Nama lengkap : Letycia Moreen Praditya
Nama Panggung : Moreen
Tanggal lahir : 7 Juni 2010
Asal Kota : Jakarta
Horoskop : Gemini
Tinggi Badan : 160cm
Golongan Darah : O
Status : Trainee Generasi 12 JKT48
Tanggal Aktif : 18 November 2023 sampai saat ini
Jikoshoukai : Sweet as bubble gum, graceful as a princes. Siapakah itu? One and only, Moreen!
Akun Instagram : @jkt48.moreen
Akun X : @Moreen_JKT48
Akun TikTok : @jkt48.moreen
4. Fakta Menarik
- Moreen ternyata punya oshi di JKT48 yaitu Azizi Asadel atau populer disebut Zee dari generasi 7.
- Pink, putih, dan hitam adalah warna favorit Moreen JKT48.
- Moreen saat ini masih duduk di bangku kelas 2 SMP.
- Moreen punya fanbase resmi yang disebut Morrealta.
- Moreen JKT48 memelihara seekor iguana.
- Pisang, apel, stroberi, durian, dan mangga adalah buah – buahan yang paling disukai oleh Moreen JKT48.
Nah, bagi kamu yang nge-fans sama Moreen JKT48 dan ingin melihat aktivitas kesehariannya, kamu bisa nonton Moreen JKT48 saat live streaming. Yuk, tonton video streaming terbarunya hanya di IDN Live!
Fitur IDN Live di IDN App adalah live streaming platform yang menghubungkan content creator dengan komunitasnya. Di IDN Live, kamu bisa mengikuti live streaming dari para content creator seperti misalnya nonton Moreen JKT4.